Keinginan untuk lebih berbicara banyak di pentas World Cup 2010 bagi peserta dari Afrika tidak terjadi. Justru hanya Ghana, satu-satunya yang bisa melaju hingga babak enam belas besar. Dan pemenangnya seperti sudah diketahui semua adalah Iker Casillas dan kawan-kawan. Spanyol kali ini mampu membuktikan prediksi banyak orang bahwa mereka bisa menjadi juara yang sebelumnya selalu gagal, sebelum juara Eropa, dalam turnamen-turnamen besar.
Siapapun juaranya, kini tak ada lagi begadang tiap malam bagi penggemar bola. Sampai-sampai, mungkin gara-gara begadang ini, ada menteri yang ngantuk bahkan tertidur waktu sidang kabinet. Kita tunggu saja piala dunia berikutnya, sambil berharap kapan PSSI bisa menjadi pesertanya.
No comments:
Post a Comment