Dec 24, 2008

Liburan ke "The Jumeira Palm Island"

pal4 Kalo berencana liburan akhir tahun, tempat di sebelah ini bisa jadi salah satu alternatif. Tempat tersebut bernama The Jumeira Palm Island. Mungkin bisa jadi tempat yang tepat untuk berbagi kesenangan, bagi mereka yang suka mencari sekedar kesenangan. Kalo kita cari di peta mungkin tidak akan ditemukan karena pulau ini adalah pulau buatan. Lokasinya di Negara Uni Emirat Arab.

Adalah Syeik Muhammad Bin Rasid, Pangeran Dubai yang berambisi membangun proyek ini. Sang Pangeran menginginkan sebuah tempat wisata yang dapat menyaingi semua tempat terkenal di dunia. Pulau buatan ini sendiri memiliki luas 18 kilo meter persegi dan akan berpenghuni sebanyak 60.000 keluarga. Rata-rata rumah di sana sudah ada pemiliknya, bahkan sebelum dibangun sekalipun, salah satunya pemain bola terkenal David Beckham.

Apa sebenarnya yang dicari dengan adanya tempat-tempat seperti ini ? Wallahu a'lam. Barangkali manusia sekarang cenderung ingin selalu bersenang-senang dan bermewah-mewah ? palm6Bisa jadi. Mungkin itu salah satu tanda dari tanda-tanda akhir zaman, ketika "..... seorang hamba melahirkan tuannya dan jika engkau melihat seorang bertelanjang kaki dan dada, miskin dan penggembala domba, (kemudian)  berlomba-lomba meninggikan bangunannya .......". Sekali lagi, Wallahu a'lam.

Kembali ke Pulau Palm, yang jelas pulau ini sekarang masih dalam tahap penyelesaian. Rencananya tahun 2010 proyek akan rampung seluruhnya. Pulau ini sendiri disebut-sebut menjadi keajaiban ke-8 dunia. Kabarnya lagi, tempat ini bahkan bisa dilihat dari bulan. Kalau mau buktikan nanti lihat saja pas lagi jalan-jalan ke bulan, apa betul Pulau Palem ini kelihatan.

Bagi yang berminat datang ke sana tentu harus menyiapkan dana yang sangat banyak. Kabarnya tarif hotel di sana sebagai hotel terbaik di dunia merupakan yang termahal juga di seluruh dunia. Angkanya bisa mencapai puluhan ribu euro. Berapaan tuh kira-kira ? Yah, daripada ngitung berapa harganya lebih baik kita muhasabah dan introspeksi diri atas apa yang sudah diperbuat dan menyiapkan yang lebih baik di masa mendatang.

Gambar Pulau Palem dari berbagai sudut :

palm   palm3   pl7

Judul: Liburan ke "The Jumeira Palm Island"; Ditulis oleh ifoel; Rating Blog: 5 dari 5

2 comments:

  1. duhh indahnya ya mbak, pasti semua umat muslim mendambakan berkunjung ke sana..

    oia mbak lam kenal ya...

    ReplyDelete
  2. terima kasih kunjungannya, salam kenal kembali.

    ReplyDelete